Fungsi Motherboard dalam komputer sangat penting, karena motherboard merupakan tempat untuk meletakan komponen-komponen yang berfungsi pada komputer. Di antaranya adalah mengatur pemberian daya listrik pada setiap komponen komputer. Motherboard juga mengatur semua jalannya proses, mulai dari penyimpanan data seperti Hardisk, CD-ROM, keyboard, mouse dan printer.
Selain itu fungsi motherboard juga untuk menghubungkan semua komponen komputer yang terpasang. Maksudnya motherboard sebagai pusat pengendali semua komponen komputer agar semua komponen komputer dapat terhubung satu dengan yang lainnya.
Selain itu fungsi motherboard juga untuk menghubungkan semua komponen komputer yang terpasang. Maksudnya motherboard sebagai pusat pengendali semua komponen komputer agar semua komponen komputer dapat terhubung satu dengan yang lainnya.
Perkembangan motherboard di awali pada tahun 1980-an, yang selama itu pasar processor di dominasi oleh Intel. Pada awal tahun 2000, pasar processor tidak bergantung pada Intel, karena mereka memiliki pesaing yaitu AMD yang juga mengeluarkan processor k6-2 serta Athlon yang mampu bersaing dengan processor buatan Intel.
Motherboard merupakan board induk atau papan induk di mana semua perangkat komputer terpasang, mulai dari processor, memory, slot untuk ekspansi dan lain sebagainya. Fungsi motherboard tak kalah penting dari processor. Motherboard yang rusak, akan mengakibatkan tidak maksimalnya kinerja komputer. Oleh karena itu, pemilihan motherboard yang baik akan sangat mempengaruhi kinerja komputer.
Bagian-Bagian Motherboard yang paling penting adalah konektor, karena konektor berfungsi untuk menghubungkan motherboard dengan perangkat lain. Selain itu ada juga bagian-bagian motherboard yang lain, yaitu Bios, Slot RAM, Slot Ekspansi, Baterai CMOS dan socket atau slot processor. Fungsi motherboard ini juga berbeda-beda.
Motherboard terbaik saat ini adalah Motherboard Asus Rampage II Extreme, Motherboard XFX NVIDIA GeForce 9300 Desktop Board – MI93007AS9, Motherboard Intel DX58SO, Motherboard ASUS Republic of Gamers Series Rampage Formula ATX Intel dan Motherboard MSI Platinum P45D3.
Harga motherboard ini juga bervariasi, untuk jenis motherboard Asus Rampage II Extreme di jual dengan harga US$359. Motherboard ini merupakan motherboard terbaik, karena mensupport processor Intel Core i7, memory DDR3 dan yang tak kalah penting adalah Max System Memory yang mencapai 12 GB.
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar